Kamis, 28 November 2013

Gita Wirjawan Anak Emas SBY?



Gita Wirjawan Anak Emas SBY?
Gita dan Demokrat. Doc. ayogitabisa.com
AyoGitaBisa.com - Perkenalan antara Gita Wirjawan dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY pada tahun 2005, mengantarkan Gita masuk di jajaran kabinet pada 2009, sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Karir cemerlang Gita, kemudian membawanya menjadi Menteri Perdagangan pada 2011, menggantikan Marie Elka Pangestu.

Sikap dan etos kerja yang profesional ditularkan ke lembaga yang dipimpinnya, BKPM dan Kemendag. Sekalipun tergolong wajah baru di kabinet, sosok Gita dapat dikatakan cukup dikenal luas. Publikasi media terjadi setiap hari.

Tak pelak, muncul tudingan bahwa Gita adalah anak emas SBY. Menyikapi tudingan itu, Gita memilih untuk menanggapinya secara santai.

"Soal anak emas atau apa, mungkin sebaiknya ditanyakan sendiri ke beliau (SBY)," kata Gita dalam buku Gita Wirjawan, Sebuah Perjalanan.

Gita tak mengelak dirinya memiliki hubungan erat dan dekat dengan SBY. Dia merasa hal itu merupakan sesuatu yang wajar.

"Secara pribadi saya merasa dekat. Alhamdulillah jika beliau juga merasa dekat. Baik sekali jika hubungan kerja antara bos dengan anak buah begitu dekat, dan itu akan menjadi modal untuk kinerja yang teraktualisasi," lanjut Gita.

Entri Populer

Kamis, 28 November 2013

Gita Wirjawan Anak Emas SBY?



Gita Wirjawan Anak Emas SBY?
Gita dan Demokrat. Doc. ayogitabisa.com
AyoGitaBisa.com - Perkenalan antara Gita Wirjawan dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY pada tahun 2005, mengantarkan Gita masuk di jajaran kabinet pada 2009, sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Karir cemerlang Gita, kemudian membawanya menjadi Menteri Perdagangan pada 2011, menggantikan Marie Elka Pangestu.

Sikap dan etos kerja yang profesional ditularkan ke lembaga yang dipimpinnya, BKPM dan Kemendag. Sekalipun tergolong wajah baru di kabinet, sosok Gita dapat dikatakan cukup dikenal luas. Publikasi media terjadi setiap hari.

Tak pelak, muncul tudingan bahwa Gita adalah anak emas SBY. Menyikapi tudingan itu, Gita memilih untuk menanggapinya secara santai.

"Soal anak emas atau apa, mungkin sebaiknya ditanyakan sendiri ke beliau (SBY)," kata Gita dalam buku Gita Wirjawan, Sebuah Perjalanan.

Gita tak mengelak dirinya memiliki hubungan erat dan dekat dengan SBY. Dia merasa hal itu merupakan sesuatu yang wajar.

"Secara pribadi saya merasa dekat. Alhamdulillah jika beliau juga merasa dekat. Baik sekali jika hubungan kerja antara bos dengan anak buah begitu dekat, dan itu akan menjadi modal untuk kinerja yang teraktualisasi," lanjut Gita.